TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 2:8-10

Konteks
Manusia dan taman Eden
2:8 Selanjutnya TUHAN Allah membuat taman di Eden, c  di sebelah timur 1 ; disitulah ditempatkan-Nya manusia yang dibentuk-Nya itu. 2:9 Lalu TUHAN Allah menumbuhkan berbagai-bagai pohon d  dari bumi, yang menarik dan yang baik untuk dimakan buahnya; dan pohon kehidupan 2  e  di tengah-tengah taman itu, serta pohon pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat. f  2:10 Ada suatu sungai g  mengalir dari Eden h  untuk membasahi taman itu, dan dari situ sungai itu terbagi menjadi empat cabang.

Kejadian 13:10

Konteks
13:10 Lalu Lot melayangkan pandangnya dan dilihatnyalah 3 , bahwa seluruh Lembah l  Yordan m  banyak airnya, seperti taman TUHAN, n  seperti tanah Mesir, o  sampai ke Zoar. p  --Hal itu terjadi sebelum TUHAN memusnahkan Sodom q  dan Gomora. r  --

Kidung Agung 4:12-15

Konteks
4:12 Dinda, pengantinku, t  kebun u  tertutup 4  engkau, kebun tertutup dan mata air v  termeterai. 4:13 Tunas-tunasmu merupakan kebun pohon-pohon delima w  dengan buah-buahnya yang lezat, bunga pacar x  dan narwastu, 4:14 narwastu dan kunyit 5 , tebu dan kayu manis y  dengan segala macam pohon kemenyan, mur z  dan gaharu 6 , a  beserta pelbagai rempah b  yang terpilih. 4:15 O, mata air c  di kebun, d  sumber air hidup, yang mengalir dari gunung Libanon!

Kidung Agung 6:11

Konteks
6:11 Ke kebun kenari aku turun melihat kuntum-kuntum di lembah, melihat apakah pohon anggur berkuncup dan pohon-pohon delima berbunga. c 

Yesaya 58:11

Konteks
58:11 TUHAN akan menuntun k  engkau senantiasa dan akan memuaskan hatimu l  di tanah m  yang kering, dan akan membaharui kekuatanmu; n  engkau akan seperti taman o  yang diairi dengan baik dan seperti mata air p  yang tidak pernah mengecewakan.

Yeremia 31:12

Konteks
31:12 Mereka akan datang bersorak-sorak y  di atas bukit z  Sion, muka mereka akan berseri-seri karena kebajikan a  TUHAN, karena gandum, anggur dan minyak, b  karena anak-anak kambing domba c  dan lembu sapi; hidup mereka akan seperti taman d  yang diairi baik-baik, mereka tidak akan kembali lagi merana. e 

Yoel 3:18

Konteks
3:18 Pada waktu itu akan terjadi, bahwa gunung-gunung akan meniriskan anggur baru, a  bukit-bukit akan mengalirkan susu, b  dan segala sungai Yehuda akan mengalirkan air; c  mata air akan terbit dari rumah d  TUHAN dan akan membasahi lembah Sitim. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : TAMAN DI EDEN, DI SEBELAH TIMUR.

Nas : Kej 2:8

Taman Eden terletak dekat dataran Sungai Efrat dan Tigris (lih. ayat Kej 2:14). Beberapa orang beranggapan taman ini letak di wilayah selatan Irak sekarang; yang lain beranggapan bahwa data Alkitab (ayat Kej 2:10-14) kurang memadai untuk menentukan tempat yang tepat.

[2:9]  2 Full Life : POHON KEHIDUPAN.

Nas : Kej 2:9

Dua pohon di taman ini memiliki kepentingan khusus.

  1. 1) "Pohon kehidupan" mungkin dimaksudkan untuk mencegah terjadinya kematian jasmaniah. Pohon ini dikaitkan dengan hidup kekal dalam Kej 3:22 (bd. Wahy 2:7). Umat Allah akan menikmati pohon kehidupan di langit baru dan bumi baru (Wahy 2:7; 22:2).
  2. 2) Pohon "pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat" dirancang untuk menguji iman dan ketaatan Adam kepada Allah dan firman-Nya

    (lihat cat. --> Kej 2:16).

    [atau ref. Kej 2:16]

    Allah menciptakan manusia sebagai makhluk moral dengan kemampuan untuk memilih secara bebas untuk mengasihi dan menaati sang Pencipta, atau untuk tidak menaati dan memberontak kepada kehendak-Nya.

[13:10]  3 Full Life : LOT MELAYANGKAN PANDANGNYA DAN DILIHATNYALAH.

Nas : Kej 13:10

Alkitab menyatakan bahwa "Bukan yang dilihat manusia yang dilihat Allah" (1Sam 16:7). Lot hanya melihat lembah yang berkelimpahan air. Allah melihat penduduk Sodom yang "sangat jahat dan berdosa" (ayat Kej 13:13). Kegagalan Lot untuk melihat dan menentang kejahatan mendatangkan kematian dan tragedi dalam hidup keluarganya

(lihat cat. --> Kej 13:12 berikutnya).

[atau ref. Kej 13:12]

[4:12]  4 Full Life : KEBUN TERTUTUP.

Nas : Kid 4:12

Tiga kiasan yang dipakai dalam ayat ini menekankan kenyataan bahwa gadis Sulam itu masih perawan dan secara seksual masih murni pada malam pernikahannya. Keperawanan hingga saat pernikahan adalah norma kesucian seksual Allah bagi semua kaum muda, laki-laki atau wanita. Melanggar standar Allah yang kudus ini menajiskan roh dan hati nurani seorang serta menurunkan nilai saat tercapainya penyempurnaan pernikahan

(lihat art. NORMA-NORMA MORALITAS SEKSUAL).

[4:14]  5 Full Life : KUNYIT.

Nas : Kid 4:14

Kunyit adalah tanaman dengan bunga berwarna ungu yang memberikan bahan celupan kuning; dari kunyit dibuat juga minyak wangi dengan mencampurnya bersama minyak zaitun.

[4:14]  6 Full Life : TEBU ... GAHARU.

Nas : Kid 4:14

Tebu adalah rempah berbau harum; gaharu adalah kayu berbau harum dari Bangladesh dan RRC.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA